021-5345830 ext 1996 / 1981 / 1827 learning@bslc.or.id

7 Kebiasaan Orang Jenius yang Wajib Kita Tiru

Jenius adalah istilah untuk menyebut orang yang dapat menguasai suatu atau berbagai bidang intelektual yang ditunjukkan dalam hasil yang kreatif dan orisinal. Seorang jenius tidak hanya tidak hanya mampu menguasai suatu bidang atau berbagai bidang, namun dapat juga menemukan hal lain atau menciptakan sesuatu yang belum pernah terpikirkan oleh orang lain. Orang jenius adalah orang yang sangat cerdas dan sangat pintar

Orang jenius lazimnya menunjukkan imajinasi yang tinggi, sehingga selalu berinovasi. Seseorang dapat dikategorikan jika ia memiliki Intellegence Quotient (IQ) di atas 140.

Di samping itu, para orang jenius juga memiliki berbagai kebiasaan yang sangat memengaruhi kejeniusannya. Berikut ini kebiasaan-kebiasaan orang jenius yang wajib ditiru sebagaimana dilansir dari pendidikanindonesia.com :

  1. Minum Teh atau Kopi

image001

Menurut berbagai penelitian, zat kafein yang terkandung dalam kopi dapat membantu kerja jantung dan otak untuk terus terjaga dan bekerja lebih baik. Namun, tak dipungkiri kafein jika dikonsumsi secara berlebihan maka akan membahayakan bagi kesehatan tubuh kita, sehingga minumlah kopi atau teh sewajarnya saja.

  1. Memakan Ikan

image003

Ikan merupakan sumber protein yang berfungsi meregenerasi sel-sel mati. Adapun jenis-jenis ikan yang mengandung Omega 3 cukup tinggi di antaranya ikan salmon, dan ikan sarden. Kandungan Omega 3 asam lemak pada ikan Salmon berperan penting meningkatkan kinerja fungsi otak.

Kandungan di dalam ikan Salmon juga bermanfaat untuk peningkatan kondisi dan kewaspadaan serta mengurangi risiko mental degeneratif penyakit (seperti demensia). Meningkatkan daya ingat, meningkatkan suasana hati, dan mengurangi depresi, kecemasan dan juga hiperaktivitas.

  1. Memainkan dan Menyambung Kata/Data

image004

Orang jenius memiliki hobi memainkan dan menyambungkan kata dan data. Maksudnya ialah permainan yang membutuhkan kecerdasan logika seperti mengisi teka-teki silang (TTS), dan sebagainya.

  1. Jarang Menonton Televisi

image006

Kebanyakan orang jenius menghabiskan waktunya untuk menonton sehari dengan durasi hanya satu jam. Itupun mereka menonton tontonan yang berbobot dan memiliki nilai edukasi.

  1. Tidak Minum Alkohol

image007

Minuman mengandung alkohol menurut perspektif agama, khususnya Islam ialah haram hukumnya. Minuman beralkohol sangat tidak dianjurkan bagi orang-orang jenius lantaran berbahaya bagi kesehatan. Menurut ilmu kedokteran, alkohol akan merusak saraf dan melemahkan kinerja otak anda.

  1. Biasakan Membaca Novel

image009

Orang jenius juga memiliki kebiasaan membaca novel. Sebab, dengan membaca novel, imajinasi seseorang akan aktif dan otak cenderung selalu berfikir atau tidak diam.

  1. Membuat Catatan Kecil/Notes

image011

Sesuatu jika tidak dicatat, ibarat kita mendapatkan hewan buruan tetapi tidak diikat terlebih dahulu, dan akhirnya hewan itupun kabur. Demikian pula halnya dengan ilmu pengetahuan. Jika tidak “diikat” dengan tulisan, maka seketika itu pula akan mudah dilupakan.

 

Sumber :

http://news.okezone.com/read/2016/01/26/65/1297420/tujuh-kebiasaan-orang-jenius-yang- wajib-ditiru

http://hummairaisyah.blogspot.co.id/2013/02/perbedaan-antara-pintar-cerdas-dan.html

gambar 1 : https://www.google.co.id/search?q=gambar+kopi&rlz=1C1RLNS_enID680ID680&espv=2&source=lnms&tbm=isch&sa=X&ved=0ahUKEwj7s-Pn49nMAhUKRo8KHZXjBHUQ_AUIBygB&biw=1024&bih=537#tbm=isch&q=kopi+dan+teh&imgrc=sZb9Ij1fd7QHXM%3A

gambar 2 : https://encrypted-tbn2.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcRSl_5J1yKFXJ_dWFdybiCmUWvuZMmkcqsKWVO5mIUxGQbtcqrIGQ

gambar 3 : https://www.google.co.id/search?q=gambar+kopi&rlz=1C1RLNS_enID680ID680&espv=2&source=lnms&tbm=isch&sa=X&ved=0ahUKEwj7s-Pn49nMAhUKRo8KHZXjBHUQ_AUIBygB&biw=1024&bih=537#tbm=isch&q=kinerja+otak&imgrc=pKDd7YXxWYqkNM%3A

gambar 4 : https://encrypted-tbn0.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcTFANFCutC62ZHlfFo8vADpRHkCQIWlGfO3SXEo95ceTO4I1HODuQ

gambar 5 : https://www.google.co.id/search?q=gambar+kopi&rlz=1C1RLNS_enID680ID680&espv=2&source=lnms&tbm=isch&sa=X&ved=0ahUKEwj7s-Pn49nMAhUKRo8KHZXjBHUQ_AUIBygB&biw=1024&bih=537#tbm=isch&q=minum+alkohol&imgrc=WP-ZcjEnn99udM%3A

gambar 6 : http://images.cnnindonesia.com/visual/2014/12/31/6874d1eb-02e2-43e1-80e9-432f12224ba3.jpg?w=650

gambar 7 : https://www.google.co.id/search?q=gambar+kopi&rlz=1C1RLNS_enID680ID680&espv=2&source=lnms&tbm=isch&sa=X&ved=0ahUKEwj7s-Pn49nMAhUKRo8KHZXjBHUQ_AUIBygB&biw=1024&bih=537#tbm=isch&q=take+notes&imgrc=X5vn5iDuEIWJFM%3A

Search