Outing Nindya at Gandaria City
BSLC, Connected Always !
Kemarin Divisi Human Capital (HC) Nindya 6G baru aja mengadakan event khusus bagi nindya yang diakhir pekan belum punya schedule mau ke mana? Yup, OUTING NINDYA adalah salah satu alternatif menghabiskan waktu akhir pekan bersama Nindya. Acara yang diadakan di Gandaria City Minggu 25 Mei 2014, kemarin adalah serangkaian acara dari program kerja BSLC sebagai bentuk refreshing bagi para nindya setelah selesai UTS dan ajang untuk lebih saling mengenal antara sesama nindya (Kemanggisan dan Alsut) dan alumninya (2G dan 5G) juga lho. Tentunya rame banget!!!!
Outing Nindya kali ini dikemas dalam bentuk serangkaian games yang pesertanya terbagi kedalam 8 kelompok dan ditentukan secara acak. Setiap kelompok akan melewati 8 pos secara berurutan untuk melaksanakan games yang sudah disediakan disetiap pos. Awalnya semua kelompok diberikan satu clue yang berisikan petunjuk untuk menemukan pos tempat dilaksanakannya games. Di post itu, peserta harus menyelesaikan tantangan games supaya bisa mendapatkan clue untuk ke pos berikut nya. Clue yang diberikan beragam dan unik lho.Contoh clue disalah satu pos ‘Salah satu nama ketua kita terpampang diantara tempat makan yang ‘Mewah’.
Tidak hanya clue nya saja yang beragam, games yang diberikan pun tentunya gak kalah seru. Mulai dari foto selfie bareng patung, menemukan barang di dalam supermarket, menebak gambar, dan lain-lain. Unik, bukan ? Semua Nindya terlihat begitu antusias dan menikmati games-games yang disajikan. Bukan cuma itu aja, ada satu games yang namanya ‘find ephin’. Jadi ada salah satu panitia yang melakukan penyamaran dan berkeliling di sekitar Gancit. Peserta harus menemukan dimanakah keberadaannya dan mencari seseorang diantara ribuan orang di Gancit itu SESUATU kalau kata Syahrini. Hehehe ….
Acara seperti ini diharapkan akan terus berlanjut di Generation selanjutnya dan semakin terjalinnya keakraban antara sesama nindya dan alumni tidak hanya dilingkungan kampus namun sampai seterusnya sesuai dengan motto BSLC CONNECTED ALWAYS !